Salam Sehat Mas Barjo…
Petugas kesehatan lingkungan UPTD Puskesmas Banjarejo melakukan inspeksi kesehatan lingkungan di tempat-tempat umum untuk melakukan pengawasan sanitasi, mengetahui penerapan hygiene sanitasi yang telah dilakukan oleh pengurus kebersihan, dan meningkatkan peran aktif masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat serta mencegah timbulnya berbagai macam penyakit.
Inspeksi Kesehatan Lingkungan dilakukan di tempat-tempat umum seperti lapak, masjid dan sekolah. Kegiatan tersebut dilaksanakan berdasarkan jadwal yang sudah disepakati.
Dengan adanya kegiatan tersebut, pengelola tempat-tempat umum dapat menindaklanjuti rekomendasi yang diberikan oleh petugas.